Sabtu, 07 Des 2024
  • Selamat Datang di Media Edukasi Jatisrono

Puncak Kelembutan Hati, Siswa Bermalam di SDN 1 Pelem.

EduJati, 28/04/2022. Sebagai upaya memaksimalkan pendidikan karakter SD Negeri 1 Pelem mendampingi putra-putrinya bermukim semalam di Masjid Sekolah. Kegiatan Mabit yang dihadiri oleh semua Guru dan Tenaga Kependidikan ini dilaksanakan pada Kamis 28 April 2022 sampai dengan Jumat 29 April 2022.

Jauh hari sebelumnya semua siswa sudah didampingi dalam mengisi Ramadan. Mulai dari pelaksanaan pesantren, pembuatan video murottal, pembuatan video kultum, pembentukan amil zakat, mengelola dan mendistribusikan zakat hingga santunan kepada masyarakat yang berhak menerima.

Muafah Khorunnisa – Wakil Amil Zakat – Mendistribusikan Zakat Fitrah

Kamis pagi amil yang terdiri dari siswa kelas 6 mulai mengelola zakat fitrah, dalam waktu 2 jam terkumpul zakat berupa uang Rp 2.121.000 dan zakat berupa beras 162,5 kg. Tepat pukul 10.00 WIB zakat tersebut secara langsung dibagikan kepada yang berhak menerima.

Sembari menunggu waktu maghrib, peserta memanfaatkan waktunya untuk tadarus Al-Quran. Dalam pembukaan acara Parno – Kepala SDN 1 Pelem menyampaikan bahwa Mabit adalah sarana Pendidikan untuk melembutkan hati, membina ruhiyah, membersihkan jiwa serta melatih fisik untuk beribadah.

Sri Hartati Sarireni – Pengawas Dinas P dan K Wonogiri dalam perjalanannya dari LPMP, secara virtual berpesan kepada seluruh peserta agar memanfaatkan akhir Ramadan ini dengan sungguh-sungguh.

Nur Khasanah – Pengawas Kemenag Wonogiri sangat mendukung kegiatan tersebut dan juga menitipkan zakatnya melalui Amil Zakat siswa SDN 1 Pelem.

Setelah adzan maghrib terkumandang, semua peserta tampak ceria menikmati hidangan buka puasa yang dilanjutkan dengan ibadah salat maghrib. Tadarus Al Quran dilakukan peserta sambil menunggu waktu salat isya’.

Puncak penghambaan dalam upaya membersihkan jiwa serta melatih fisik dalam beribadah, semua peserta melaksanakan Salat Malam tepat pukul 02.00 WIB. Tadarus Al Quran kembali dilakukan peserta sambil menunggu waktu sahur.

Mashuri Dwi Purnomo – GPAI SDN 1 Pelem, berpesan sebelum semua siswa kembali kerumah masing-masing

Rihlah atau jalan-jalan pagi, dilaksanakan setelah salat subuh. Pukul 05.30 WIB acara di tutup dan semua peserta menuju rumah masing-masing dengan dijemput oleh orangtua siswa. (Kontributor: Nur Hayati)

Post Terkait

2 Komentar

Renny, Jumat, 29 Apr 2022

Anak-anak Sholeh dan Sholehah itulah harta sejati kita. Tetaplah melangkah dalam kebaikan generasi bangsa yang hebat,yakinlah barokah selalu ada di depanmu, jemputlah….

Balas
Paiman, Jumat, 29 Apr 2022

Masya Allah,…kegiatan yang sangat mulia, kegiatan yang sangat berarti,kegiatan ini lain dari semua kegiatan yg sudah ada, kegiatan yg menyeimbangkan antra lahir dan batin …mencipta generasi yang madani, terima kasih bapak ibu guru SDN 1 Pelem, bapak Parno selaku Kepala Sekolah dan khususon mas Joko yg secara total merancang dan melaksanakan kegiatan yang luar biasa. Saya yaqin pengorbanan yang ihklas dari bp/ibu semua pasti akan mendapat imbalan dari Allah SWT yang berlipat ganda. Smoga kegiatan seperti ini, kegiatan pembelajaran yang langsung implementasinya selalu dan selalu bisa ditumbuhkembangkan,…SELAMAT SDN 1 PELEM, smoga Allah selalu memberkahi. Aamiin

Balas

KELUAR